Bagus Mana Windows Phone Vs Android ?

Windows Phone vs Android - Jika kita membeli sebuah smartphone, tentu saja salah satu faktor yang menjaid pertimbangan adalah sistem operasi apa yang digunakan oleh ponsel tersebut. nah terdapat beberapa OS terbaik dan paling populer di dunia saat ini. salah satunya dalah android dari google dan windows phone dari microsoft. kedua perusahaan baik google dan microsoft merupakan pemimpin perusahaan IT kelas dunia yang berpengalaman dibidangnya. meski android lebih banyak digunakan, namun belum tentu kualitasnya lebih baik dari windows mobile. kedua os ini memiliki keunggulan dan kelemahan masing masing.

Sebelum anda memutuskan bagus mana android jelly bean dengan windows phone 8, anda tentu harus mengetahui kelebihan apa yang dimiliki sebuah sistem operasi, lalu fiturnya bagaimana, dan yang tidak kalah penting anda juga harus menimbang masalah keamanan os tersebut. sehingga anda menentukan tidak hanya berdasarkan kepopuleran dan mengikuti tren yang ada. jika memang begitu, maka sudah jelas android lah pemenangnya. so ada baiknya anda menyimak ulasan detail dan review mengenai perbandingan windows phone vs android ditinjau dari berbagai aspek dibawah ini . . .


Bagus Mana Windows Phone Vs Android ?

Bagus Mana Windows Phone Vs Android ? :

Aplikasi

Salah satu faktor utama yang menentukan layak tidaknya sebuah sistem operasi tentu saja kembali pada faktor aplikasi. kedua sistem operasi mobile terpopuler saat ini mampu memenuhi kebutuhan pengguna gadget akan aplikasi/software, namun meski begitu terdapat perbedaan antara android dan windows phone dalam hal jumlah aplikasi, simak review berikut mengenai perbandingan windows phone dan android dari segi aplikasi :

Android: Android tentu saja menjadi yang terbaik dalam hal ini, salah satu yang menjadikan OS android populer dan diminati adalah banyaknya dukungan aplikasi pihak ketiga yang bisa di download melalui google play store sebagai andalan utama google, android telah didukung lebih dari 1 juta aplikasi yang tersedia. termasuk berbagai aplikasi dari berbagai macam kategori yang kompatible dengan ponsel bersistem operasi android.


Windows Phone: Windows Phone Store mungkin paling unik dikarenakan memiliki pilihan dan jumlah aplikasi yang jauh lebih kecil dari os pesaingnya macam android dan iOS, hanya terdapat sekitar 100.000 aplikasi saja,  sangat jauh berbeda dibandingkan dengan lebih dari 1 juta aplikasi pada Android dan iOS. namun Itu tidak berarti bahwa tidak ada aplikasi Windows phone yang berkualitas untuk menutupi kebutuhan anda. anda masih bisa menemukan beragam aplikasi pokok/utama yang sewajarnya terinstall di sebuah smartphone. hanya saja memang tidak sebanyak dan seberagam android.

Fitur 

Android: Android menawarkan beragam aplikasi dan fitur khas google yang terintegrasi, asisten pribadi cerdas yang dapat membantu pengguna bisnis tetap di jalur dan tidak pernah melewatkan panggilan atau pertemuan. Layanan ini bekerja dengan memonitor aktivitas Anda di dalam ekosistem Google dan mendorong pemberitahuan yang relevan dengan Anda karena mereka terdeteksi. Dalam prakteknya, layanan dapat memberitahu Anda tentang penundaan lalu lintas, cuaca, janji akan datang dan banyak lagi. 


Windows Phone: Windows Phone adalah satu-satunya platform mobile dengan Live Tiles, yang update secara real time untuk menampilkan informasi yang relevan pada kanan layar homepage ponsel Anda, ini akan memastikan Anda tidak pernah melewatkan pesan atau catatan pertemuan. salah satu yang menjadi nilai lebih adalah integrasi penuh os windows phone dengan Microsoft Office.

Keamanan 

Keamanan merupakan hal penting yang harus diperhatikan oleh para pengguna smartphone baik android maupun windows. ini dikarenakan sistem keamananlah yang menangani informasi sensitif, seperti data klien dan berbagai file pribadi pada ponsel/handphone anda. untuk lebih jelasnya simak informasi dibawah ini :

Android: Sangat mudah untuk menginstall sebuah aplikasi pada ponsel Android, bahkan cukup dengan mendownload dan menginstal aplikasi dari sumber selain Google Play store. Google juga lebih santai tentang aplikasi yang boleh mucul di google store. Dalam kebanyakan kasus, bagaimanapun juga file dan data Anda harus aman jika Anda hanya menginstall aplikasi dari sumber terpercaya saja, dalam hal ini tidak mendownload aplikasi diluar google play store. ini dikarenakan mendownload aplikasi dari situs umum melalui pc/komputer akan menyebabkan ponsel android anda rawan terkena virus/malware.


Windows Phone: Untuk masalah keamanan, platform Windows Phone termasuk sangat canggih dan sebanding dengan iOS. Semua aplikasi harus ditinjau dan disetujui terlebih dahulu oleh Microsoft, tidak seperti pada os Android yang tidak perlu mempertimbangkan dedicated anti-virus dan software anti-malware.

Pilihan Handphone

Masing-masing dari 2 platform utama biasanya hanya dibenamkan pada tipe dan model ponsel tertentu saja, mari kita bahas mengenai ragam pilihan ponsel dari kedua sistem operasi terbaik saat ini :

Android: Tent saja dalam hal ini android lebih unggul. sistem operasi android bahkan menguasai pasar smartphone didunia. hampir semua vendor hp menggunakan android sebagai os andalan. tercatat merk/vendor ternama dunia seperti Samsung, Motorola, lenovo dan LG menggunakan OS android pada model hp yang mereka keluarkan.


Windows Phone: Windows Phone hadir pada hanya beberapa model smartphone saja. Yang paling populer tentu saja pada smartphone eluaran nokia, ditambah beberapa model saja dari merk HTC dan samsung. sedangkan nokia sendiri sempat beralih ke android untuk sistem operasi yang dibenamkan pada beberapa model/tipe keluaran terbarunya.

kesimpulan: 

Pada dasarnya windows phone mungkin unggul dalam hal keamanan dan lebih esklusif. sedangkan android unggul dalam hal kemampuan dan ragam fitur aplikasi yang ada. semua tentu kembali pada kebutuhan masing masing. 


Nah, itu tadi sekilas informasi update mengenai perbandingan bagus mana windows phone atau android. keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing. meski begitu kami kira android sedikit lebih unggul jika anda memang ingin sebuah ponsel yang full entertainment dikarenakan dukungan aplikasinya yang beragam. masalah kepopuleran dan penjualan tentu saja android jauh diatas windows phone. kembali lagi bahwa semua tergantung pilihan pribadi anda. so sekian dulu artikel info teknologimu kali ini. semoga bermanfaat bagi anda.


12 komentar:

  1. Wah, kalau gitu saya pilih Windows Phone aja :D

    BalasHapus
  2. bagis ni informasinya, berbagi ilmu juga gan... buat nambah koleksi artikelku

    BalasHapus
  3. Masing2 pasti memiliki kelebihan dan kekurangan, tergantung usernya juga kan ya min. Thx ya min, sangat informatif (y)

    BalasHapus
  4. mending hp android.. windows phone sekarang makin tenggelam

    BalasHapus
  5. windows phone paling okey,,

    BalasHapus
  6. Mending android window phone mahal

    BalasHapus
  7. gue dari dulu cinta Nokia, mulai 3315 nokia 5300 jaman smp, nokia 500 kuliah, nokia android XL, sekarang lumia 640 XL, semua tergantung kebutuhan aja, ga terlalu suka banyak aplikasi, dan simple, sesuai kebutuhan, i love windows p

    BalasHapus
  8. Windows Phone Kecuali Aplikasinya Yg Terbatas , System Kerjanya is the Best & I Love it !

    BalasHapus

Tips Teknologi

10 Cara Mempercepat Kinerja Smartphone Android

Mempercepat Kinerja Android - Sistem operasi android kini semakin populer dan digemari diseluruh dunia. bahkan smartphone android kini mend...

Update Terbaru

Please Do Not Copy Paste
DMCA.com Protection Status